hidangan istimewa kolese mikael

Muda, Berkeringat, dan Beriman


Tema ini diambil oleh SMK Mikael untuk menghidupi dan menghayati Aksi Puasa Pembangunan (APP) Tahun 2013. Tema ini terasa sangat cocok dengan dinamika kehidupan anak-anak muda yang melewatkan sebagian besar waktunya untuk berkeringat di arena SMK Mikael. Melalui tema ini, seluruh warga SMK Mikael diajak untuk menghayati iman di tengah situasi kerja yang menuntut ketangguhan fisik.
Tema ini merupakan penjabaran dari tema APP NasionalMenghargai Kerjadan tema APP Keuskupan Agung Semarang “Semakin Beriman dengan Bekerja Keras dan Menghayati Misteri Salib Tuhan.” Tema kerja adalah tema sentral yang menjadi pokok pembicaraan dalam APP tahun ini.

Surat Gembala Prapaska Keuskupan Agung Semarang menyatakan, “Kalau kita dipanggil dan diutus menjadi guru, karyawan, pedagang, pegawai kantor, pengusaha, ibu rumah tangga, tukang sapu dan profesi apa pun, harus disadari bahwa melalui pelayanan-pelayanan itu kita mewujudkan iman kita. Harapan kita, melalui karya-karya dan kerja keras kita seperti itu, hidup beriman kita semakin mendalam dan tangguh dan akhirnya menghasilkan banyak buah.”
Monsinyur Pujamelalui surat yang samajuga menandaskan bahwamelalui pekerjaan-pekerjaan tersebut kita tidak hanya ingin mengupayakan berkat dan rejeki bagi kita, namun sekaligus kita ingin menyelaraskan seluruh kehidupan kita dengan misteri salib Tuhan. Setiap pekerjaan yang kita jalani adalah juga salib kehidupan kita karena menghasilkan banyak buah bagi keluarga, sesama dan banyak orang lain di sekitar kita.
Muda, Berkeringat, dan Beriman mengajak kita semua untuk menyadari bahwa salah satu unsur yang melekat dalam diri manusia adalah kerja. Manusia itu Homo Faber. Artinya, manusia menjadi semakin manusia jika ia bekerja. Melalui pekerjaan, manusia membuat dirinya semakin berharga. Apapun pekerjaan manusia merupakan aksi pribadi untuk membuat diri semakin berharga.
Semua orang dipanggil untuk bekerja. Semua orang dipanggil untuk melakukan sesuatu, meskipun dianggap kecil dan remeh. Pekerjaan apapun merupakan sumbangan bagi kehidupan manusia. Di dunia ini, tidak ada pekerjaan yang tidak berguna. Semua pekerjaan itu berguna sekalipun di mata manusia pekerjaan tertentu dianggap remeh.
Di SMK Mikael, kita dipanggil dalam berbagai macam pekerjaan: menjadi siswa, guru, instruktur, karyawan, dan sebagainya. Dalam seluruh pekerjaan yang membuat kita berkeringat itu, kita diajak untuk menyadari bahwa BEKERJA ITU SUCI. 
Mari kita melakukan sesuatu. Dan itu adalah KERJA.

2 komentar:

Anonim mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
Anonim mengatakan...

replica bags south africa replica bags toronto replica bags philippines greenhills